🌟🇮🇩
Visual Art Solo Exhibition
Bintang Tamatimur: “17”
Pendhapa Art Space Yogyakarta
17-28 Agustus 2022, 09.00-20.00 WIB
“Tujuh Belas Agustusan bersama Bintang Tanatimur”
Kali ini, Bintang Tanatimur ingin mengekspresikan kepedulian terhadap masalah masyarakat. Melalui karakter figur karikaturistik, karya-karyanya mengangkat isu-isu kontekstual. Tidak sekadar gairah individunya sebagai pemuda yang tumbuh dari masa anak-anak semata, tetapi juga ingin turut terlibat pada masalah sosial, politik, nasionalisme & alam.
Pelukis Wayan Sujana Suklu yang telah mengenal Bintang sejak kecil, mengatakan bahwa Bintang sudah memiliki penanda khusus, berupa karya seni emotif. Keunggulan seni emotif adalah mampu mengomunikasikan gagasan dan perasaan secara efektif, kuat, dan gamblang secara langsung tanpa direncanakan. Bolehlah, Bintang mengatakan melukis tanpa persiapan sebelumnya, tapi jangan lupa pada tataran ide dan konsep sudah ada jauh sebelum proses penciptaan. Menurut Suklu, Bintang telah melalui tahapan 3 langkah berpikir artistik: eksplorasi medium, menyusun bahasa visual, dan perumusan konteks yang relevan.
Karena itu, Anda bisa merasakan pula berbagai gelombang rasa, impresi, dan pikiran Bintang dalam pameran tunggalnya yang ke-4 ini. Karya seni yang bersifat pasif, dinamis dan partisipatif berupa lukisan, seni objek, video dokumenter sampai seni kripto (NFT) dan seni realitas virtual (AR) turut disajikan. Uniknya pameran ini selain mengingat usianya yang ke-17, juga bertujuan dalam rangka merayakan kemerdekaan RI ke-77.
Saat ini Bintang Tanatimur juga tengah berpameran menjadi salah satu partisipan Artjog 2022 yang berlangsung di Jogja National Museum, 4 Juli – 4 September 2022. So, jangan lewatkan genZ merayakan kemerdekaan dengan caranya yang indah.
Merdeka!!!
Acara ini didukung oleh:
1. Dicti Art Lab
2. Pendhapa Art Space
3. SMAN 7 Yogyakarta
4. Museum Pasifika Bali
5. Red Box Jakarta
6. KJPP Rengganis Hamid & Rekan Jakarta
7. Generasi Lintas Budaya Foundation
8. Dayana Picture
9. Grace Art Event
10. Serambut Widi
11. Sellie Cooffe
12. Buku Seni Rupa
13. MATRA 3D EQUIPMENT
14. impessa.id
15. Jogja Art Week